Berawal dari coba-coba, kini memberi penghasilan lumayan dan prospek menjanjikan. Itulah yang dialami sekelompok petani pembudidaya ikan patin di Kelurahan Tualang dan Desa Melati ,, Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut). Dalam satu siklus (6 bulan), para petani bisa memanen 3 ton ikan patin seberat 600 gram hingga 1.400 gram (1,4 kilogram) per ekor, dengan harga per kilogramnya Rp 2.000.